CARA MEMBUAT SOTO AYAM MADURA KOYA
Resep Soto Ayam Madura Koya Sederhana Spesial Asli Enak. Biasa disebut nasi soto ayam khas Madura. Memang pulau Madura banyak sekali menghasilkan kuliner yang lezat dan mantap tidak hanya sate kambing dan sate ayam, bubur ayam dan bubur kacang hijau, dan gule kambing yang terkenal soto ayam pun terkenal dan terbukti banyak disukai. Hampir di setiap kota dengan mudahnya menemukan Abang-abang penjual soto ayam Madura dan rata-rata laris manis alias laku keras.
Menurut situs Wikipedia. Soto, sroto, sauto, tauto, atau coto adalah makanan khas Indonesia seperti sop yang terbuat dari kaldu daging dan sayuran. Daging yang paling sering digunakan adalah daging sapi dan ayam, tetapi ada pula yang menggunakan daging babi atau kambing. Berbagai daerah di Indonesia memiliki soto khas daerahnya masing-masing dengan komposisi yang berbeda-beda, misalnya soto Madura, soto Kediri, soto Lamongan, soto Jepara, soto Semarang, soto Kudus, soto Betawi, soto Padang, soto Bandung, sroto Sokaraja, soto Banjar, soto Medan, dan coto Makassar. Soto juga dinamai menurut kandungan macam-macam jenis dagingnya, misalnya soto ayam, soto babat, soto sapi, dan soto kambing.
Gambar Soto Ayam Madura |
Cara penyajian soto berbeda-beda sesuai kekhasan di setiap daerah. Soto biasa dihidangkan dengan nasi, lontong, ketupat, mi, atau bihun disertai berbagai macam lauk, misalnya kerupuk, perkedel, emping, sambal, dan sambal kacang. Ada pula yang menambahkan telur puyuh, sate kerang, jeruk limau, dan koya bubuk.
Anda sudah mencoba soto ayam Madura? Soto ayam Madura adalah sajian atau hidangan seperti sop berkuah rempah-rempah dengan dominasi bumbu kunyit yang dibakar dan pelengkap isinya suwiran daging ayam, telur rebus, mie soun, sayur kol, seledri, bubuk koya, bawang goreng, dll. Anda ingin mencobanya?. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi soto ayam Madura sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis aneka soto dengan warung soto atau rumah makan soto maupun soto gerobak ala Abang-abang Madura mangkal dipinggrir jalan bahkan buka restoran ala cafe resto cepat saji.
RESEP SOTO AYAM MADURA
BAHAN :
- 2 liter air
- 1 batang serai, dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 1 sdm garam
- 1/2 sdm gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk
- 2 sdm minyak untuk menumis
- Minyak goreng untuk menggoreng
- 7 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- 2 cm kunyit, dibakar
- 4 buah kemiri, disangrai
- 1/2 sdt merica
- 50 gram soun, diseduh
- 3 butir telur rebus, dipotong-potong
- 1 sdm kecap manis
- 2 batang daun bawang, diiris halus
- 2 batang seledri, diiris halus
- 75 gram taoge pendek
- 2 buah jeruk nipis
- Bawang goreng
- 75 gram keripik kentang
- Cara Membuat Kaldu Untuk Kuah Soto : Rebus ayam dan air sampai mendidih dan berkaldu. Angkat. Saring kaldunya 1.500 ml. Goreng ayam sampai berkulit. Tiriskan. Suwir-suwir.
- Cara Membuat Kuah Soto : Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan ke dalam kaldu. Tambahkan garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata. Didihkan.
- Cara Penyajian Soto Ayam Madura : Tata pelengkap dan ayam suwir dalam mangkuk. Tuang kuah soto. Taburkan bahan taburan.
- Sajikan untuk 6 porsi.
Komentar
Posting Komentar